Sponsor

Tempat Wisata Pasar Tanah Abang



Stasiun Tanah Abang merupakan salah satu stasiun terbesar di Jakarta yang diresmikan pada 1899.
Traveler mungkin tidak asing lagi dengan Stasiun Tanah Abang ini yang menjadi tujuan bagi orang-orang yang ingin ke Pasar Tanah Abang.

Tidak hanya Pasar Tanah Abang, di dekat Stasiun Tanah Abang terdapat obyek wisata berupa museum yang bisa kamu jadikan pilihan wisata ketika berada di Jakarta.

Berikut ini tiga museum yang berada di dekat Stasiun Tanah Abang yang bisa jadi pilihan wisata ketika traveler berkunjung ke Jakarta:

1. Museum Tekstil
Museum Tekstil (instagram/neirarien)
Museum Tekstil
 
Museum pertama yang berada di dekat Stasiun Tanah Abang adalah Museum Tekstil.
Museum yang berada di Jalan K.S Tubun atau Petamburan Nomor 4 Tanah Abang ini dulunya merupakan rumah pribadi dari seorang warga Perancis di abad ke 19.

Tonton juga: 
Dan saat masa perjuangan kemerdekaan, bangunan museum tekstil menjadi markas Barisan Keamanan Rakyat (BKR).

Seperti namanya, museum ini mempunyai koleksi tekstil-tekstil di Indonesia.

Ada beberapa fasilitas di museum ini yang bisa traveler kunjungi seperti galeri batik, pendopo, perpustakaan, laboratorium dan ruang pengenalan wastra.

Bagi traveler yang ingin mengunjungi Museum Tekstil bisa datang di hari Selasa hingga Minggu mulai pukul 09.00 WIB sampai 15.00 WIB.

2. Museum Taman Prasasti
Museum Taman Prasasti (instagram/veronika.desi)
Museum Taman Prasasti 
 
Museum Taman Prasasti bisa menjadi pilihan wisata di dekat Stasiun Tanah Abang ketika traveler berkunjung ke Jakarta.

Museum ini merupakan cagar budaya saat masa penjajahan Belanda.

Terdapat koleksi prasasti nisan kuno serta miniatur makam khas dari 27 provinsi di Indonesia.
Traveler juga bisa menemukan koleksi kereta jenazah antik.

Sebelum dijadikan museum, tempat ini dulunya adalah pemakaman tua yang bernama Kebon Jahe Kober yang dibangun pada 1792 dengan luas mencapai 5,5 hektar.
Dan pada 1977, pemakaman tersebut beralihfungsi menjadi museum.
Makan di Museum Taman Prasasti (instagram/cimayalinda)
Makan di Museum Taman Prasasti
 
Karena dulunya museum ini merupakan pemakaman umum, tentunya terdapat makan sebanyak 1.372 yang terbuat dari batu alam, marmer, dan perunggu di sini.
Bagi traveler yang penasaran dengan Museum Taman Prasasti bisa langsung datang ke Jalan Tanah Abang I Nomor 1.

3. Museum Nasional Indonesia
Museum Nasional Indonesia (instagram/museum_nasional_indonesia)
Museum Nasional Indonesia
 
Wisata terakhir yang berada di dekat Stasiun Tanah Abang adalah Museum Nasional Indonesia.
Museum yang terletak di Jalan Medan Merdeka Barat Nomor 12 ini memiliki nama lain yakni Museum Gajah.

Menariknya, museum ini disebut-sebut sebagai museum pertama dan terbesar di Asia Tenggara.
Museum ini memiliki banyak koleksi mulai dari zaman sejarah hingga prasejarah.
Selain menyimpan beragam koleksi bersejarah, museum ini juga kerap dijadikan tempat diselenggarakannya berbagai rangkaian acara seperti lomba dan pameran.

Share:

0 Comments